Kategori
Inspirasi

5 Tokoh Muda Inspiratif yang Memimpin Marketplace Ternama

Tokoh Muda Inspiratif yang sukses dengan marketplace seperti William Tanuwijaya, Sugiharto Darmakusuma, Kusumo Martanto, Achmad Zaky dan Chris Feng. Dengan hadirnya para pengusaha muda, maka siklus bisnis di Indonesia sangatlah berubah secara drastis.

Bisnis yang terjadi di Indonesia memang mengalami peningkatan yang signifikan, apalagi sejak hadirnya penggunaan teknologi. Adanya marketplace membuat perekonomian di Indonesia semakin beragam dan semakin mengalami kemajuan. Setidaknya ada beberapa tokoh muda yang berhasil mengembangkan dan memimpin marketplace.

Tokoh Muda Inspiratif yang Memimpin Marketplace Ternama

1. William Tanuwijaya

William Tanuwijaya adalah salah satu Tokoh Inspiratif Muda yang mendirikan marketplace Tokopedia dan berhasil menjadikan Tokopedia sebagai salah satu marketplace terbesar di Indonesia. Tokopedia pertama kali dirintis sejak tahun 2007, namun momentum kesuksesan diperoleh pada tahun 2009.

Pada tahun 2014, Tokopedia berhasil mendapatkan suntikan dana yang besar yaitu sekitar $100 juta dari pihak Softbank Internet and Media dan Sequoia Capital. Dengan modal yang besar, maka Tokopedia bisa maju dan berkembang pesat.

Dengan kerja keras yang dilakukan oleh William, Tokopedia berhasil menjadi tempat yang dipilih masyarakat untuk menjual dan mencari barang. Tokopedia juga memiliki jumlah pengguna yang sangat tinggi, karena tampilan websitenya sangat mudah dipahami.

2. Chris Feng

Chris Feng adalah Tokoh Inspiratif Wirausaha yang memimpin marketplace Shopee dan menjadi salah satu pengusaha muda yang memiliki kekayaan berlimpah. Chris Feng juga pernah menjadi pemimpin di marketplace Lazada dan situs fashion ternama Zalora.

Shopee menjadi marketplace besar yang memiliki kantor pusat di Singapura dan Shopee mengalami perkembangan yang pesat di Indonesia, karena melakukan promosi yang sangat besar. Shopee pertama kali diluncurkan di Singapura pada tahun 2015.

Sejak peluncuran awalnya, Shopee dikembangkan sistem promosinya ke berbagai negara dan salah satunya ke Indonesia. Respon masyarakat Indonesia dengan adanya Shopee sangatlah bagus, karena Shopee menyediakan layanan gratis ongkir yang menguntungkan.

3. Achmad Zaky

Achmad Zaky adalah CEO dari marketplace Bukalapak dan menjadi Tokoh Inspiratif Kewirausahaan yang populer di Indonesia. Bukalapak mulai dirintis sejak tahun 2010 dan marketplace ini dimulai dengan sistim awal bisnis yang kecil.

Bukalapak merupakan marketplace yang dinilai memiliki nama yang unik dan popularitas Bukalapak di Indonesia sangatlah tinggi. Presiden Joko Widodo juga pernah memberikan apresiasi yang tinggi terhadap Zaky, karena sudah menjadi pelopor munculnya Bukalapak.

4. Kusumo Martanto

Kusumo Martanto menjadi Tokoh Pengusaha Muda yang populer, karena telah menjadi CEO di marketplace Blibli. Marketplace Blibli adalah perusahaan yang dimiliki oleh grup Djarum dan Kusumo sudah menjabat sebagai CEO sejak tahun 2010.

Blibli memang sudah berhasil menjadi marketplace yang perkembangannya pesat dan telah menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan besar. Blibli memang menambah ketat persaingan para marketplace yang ada di Indonesia.

Baca Juga : 4 Pelawak Indonesia yang Sukses

5. Sugiharto Darmakusuma

Sugiharto Darmakusuma merupakan Tokoh Wirausaha Muda yang sukses menjadi CEO marketplace Elevenia dan Sugiharto memimpin Elevenia sejak perusahaan dibeli oleh Salim Grup. Berkat kerja keras yang dilakukan Sugiharto, maka Elevenia masuk dalam deretan marketplace populer di Indonesia.

Tidak hanya menjabat sebagai CEO di Elevenia, Sugiharto juga memimpin beberapa perusahaan besar lainnya. Sosok Sugiharto memang sangat menginspirasi bagi anak muda, karena mampu sukses di usia yang masih terbilang muda.

Sekian bahasan lengkap mengenai tokoh muda inspiratif yang memimpin marketplace ternama dan semoga semua bahasannya bermanfaat untuk para pembaca.

Spread the love

Tinggalkan BalasanBatalkan balasan

Exit mobile version